Menjelang HUT Aliansi Wartawan Sampang ke 3 Tahun, AWAS Gencar Melakukan Kegiatan Sosial

 

Sampang – Liputanhukumindonesia.com, –

Menjelang HUT ke tiga tahun Aliansi Wartawan Sampang (AWAS) merupakan momentum terbaik untuk menjadi pribadi lebih baik, saling berbagi dan menyebarkan kebaikan antar sesama dan saudara-saudara di sekitar kita.

Rekan-rekan AWAS bersama relawan kebersihan RSUD RSMZ Sampang dan jajaran Polsek Torjun Sampang melakukan aksi sosial berupa aksi bersih-bersih Masjid Ar Rohmah, di jalan raya Torjun, Sampang, Madura JawaTimur. Selasa (16/7/2024).

Masjid Ar Rohmah ini bertempatkan diruas tepi jalan Nasional Sampang, yang setiap harinya selalu ramai dikunjungi, bukan hanya warga sekitar, dari luar kota /daerah pun datang untuk beribadah dan beristirahat sejenak.

” Karena sebagian besar jama’ah justru rata-rata pengendara yang melakukan perjalanan dari arah Surabaya ke Pamekasan, maupun sebaliknya. Setelah ibadah mereka melanjutkan waktu istirahat dengan tidur-tiduran di depan masjid sebelum kembali melanjutkan perjalanan.

Ketua AWAS Ahmad Juma’adi menjelaskan, kegiatan bersih-bersih Masjid ini merupakan wujud sinergi aksi sosial yang dilakukan secara bersama dengan relawan kebersihan rumah sakit dr Mohammad Zyn Sampang, dan Kapolsek Torjun IPTU Hery Indratulloh Maulida, S.M, beserta beberapa anggotanya.

” Cak Jum sapaan akrabnya mengatakan, setelah mendapat persetujuan dan arahan dari pengurus masjid, rekan-rekan dan relawan diminta untuk melakukan pembersihan di lantai dasar, jendela, langit-langit, kamar mandi, kipas angin, dan lain-lain,” ungkapnya.

” Gotong royong bersih-bersih masjid ini dilakukan dari jam 06:30 pagi hingga pukul 10:30 WIB. Kegiatan sosial ini menunjukkan eksistensi dan rasa kepeduliaan AWAS terhadap masyarakat dan lingkungan sosial sekitar kita.

Menurutnya, untuk selalu bisa bermanfaat kepada orang lain, dan membantu masyarakat tidak perlu menunggu kaya dan harus mampu terlebih dahulu. Kegiatan-kegiatan positif seperti ini juga bisa dilakukan dalam hidup bermasyarakat.

” Kegiatan-kegiatan positif seperti ini diharapkan dapat jadi aksi menyebar kebaikan dan inspirasi untuk para anak muda dan seluruh masyarakat Sampang, semoga Kabupaten Sampang kedepannya lebih hebat bermartabat lagi.” Tegas Cak Jum Sahabat Rakyat.

Sementara itu, ditempat yang sama Kapolsek Torjun Iptu Hery Indratulloh Maulida sangat mengapresiasi kegiatan AWAS yang seperti ini.

” Kapolsek juga mengucapkan selamat HUT AWAS yang ke tiga tahunnya. Semoga rekan-rekan Aliansi Wartawan Sampang semakin kompak, solid, “dan semoga selalu bisa memberikan informasi yang baik, benar, aktual, melalui pemberitaannya.” Ucap Hery Indratulloh Maulida.

Writer: Dim’sEditor: Idham H.a

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *